Pemberdayaan Masyarakat Melalui Penerapan Web Potensi Desa Di Desa Lalumpe Kecamatan Motoling Kabupaten Minahasa Selatan

Olivia E. S Liando(1),


(1) Universitas Negeri Manado
Corresponding Author

Abstract


Program ini merupakan program yang bertujuan sebagai proses pengabdian dan pembelajaran bagi dosen dan mahasiswa sekaligus wahana pemberdayaan masyarakat. Program ini dilaksanakan di Desa lalumpe Kecamatan Motoling Kabupaten Minahasa Selatan yang memiliki potensi desa yang cukup memadai namun belum dioptimalkan. Memberdayakan potensi-potensi desa yang ada sekarang serta memperkenalkannya kepada masyarakat luas merupakan salah satu bentuk upaya pengembangan desa. Upaya tersebut perlu ada pendampingan yang didukung dengan penerapan Ipteks agar bisa memberi hasil yang optimal. Teknologi yang akan digunakan untuk mengatasi permasalahan kelompok sasaran adalah pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk media promosi pengenalan potensi desa dan pemasaran hasil desa. Pelaksanaan program KKN PPM Pemberdayaan Masyarakat Melalui Penerapan Web Potensi Desa Di Desa Lalumpe Kecamatan Motoling Kabupaten Minahasa Selatan ini mendapatkan respon yang positif dari masyarakat dan pemerintah, karena program yang dilaksanakan sesuai dengan permasalahan dan kebutuhan desa. Hasil yang di capai dalam pelaksanaan KKN PPM ini diantaranya adalah Adanya Profil desa dan Master plan dan Web Potensi Desa sebagai salah satu media online promosi dan pemasaran potensi desa, Penguatan Tata Kelola/Manajemen Potensi Desa yang baik dan jelas, meningkatnya keterampilan masyarakat mengelola potensi desa, meningkatnya kesadaran dan motivasi warga desa untuk memberdayakan potensi desa dengan membentuk kelompok usaha tani.

Keywords


Pemberdayaan Masyarakat, Potensi Desa, Teknologi Informasi dan Komunikasi

References


Adisasmita R. 2006. Pembangunan Pedesaan dan Perkotaan. Yogyakarta (ID): Graha Ilmu

Firdaus, I. dan Riyanto. 2016. Perancangan Website Pemerintah Desa sebagai Media Penyebaran Informasi bagi Masyarakat dengan Metode Waterfall. Jurnal Sainstech.2 (6): 34-40

GDM (Gerakan Desa Membangun). 2014. Permasalahan dan Langkah Strategis Penerapan TIK di Perdesaan. Sumber:

http://desamembangun.or.id/2014/06/per masalahan-dan-langkahstrategispenerapan-tik-diperdesaan/

Leeuwis C. 2009. Komunikasi untuk Inovasi Pedesaan. Yogyakarta (ID): Kanisius.

Lucas Henry J. 2000. Information Technology for Management. Irwin/MacGraw Hill, 2000

Nandari, B. A. dan Sukadi. 2014. Pembuatan Website Portal Berita Desa Jetis Lor. IJNS – Indonesian Journal on Networking and Security. 3(3): 43-47 Raharjo, Budi. 2011. Belajar Pemograman Web. Bandung: Modula.

Sitompul, RF. 2009. Merancang Model Pengembangan Mayarakat Pedesaan dengan Pendekatan System Dynamics. Jakarta (ID): LIPI Press.

Supriyanta dan Khoirun Nisa. 2015. Perancangan Website Desa Wisata Karangrejo Sebagai Media Informasi Dan Promosi. Jurnal Bianglala Informatika. 3(1): 35-40.

Suyanto, M. 2003. Multimedia (alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing). Yogyakarta : Penerbit Andi, 2003


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 490 times
PDF Download : 43 times

DOI: 10.36412/abdimas.v13i2.2181

DOI (PDF): https://doi.org/10.36412/abdimas.v13i2.2181.g1356

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 ABDIMAS: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.