PKM KARYAWAN OBJEK WISATA BUKIT TINTINGON RURUKAN

Sanerita Tresnawaty Olii(1),


(1) Universitas Negeri Manado
Corresponding Author

Abstract


Pemanfaatan potensi alam untuk menjadi daya tarik suatu objek wisata membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. Hal ini ditandai dengan bertambahnya lapangan pekerjaan dan ekonomi masyarakat yang meningkat. Dengan demikian diperlukan SDM yang mampu berbahasa Inggris dengan baik dan benar, terutama untuk berkomunikasi dengan turis mancanegara. Pengabdian IbM ini dilakukan dengan tujuan untuk mengatasi permasalahan kurangnya kemampuan karyawan dalam berbahasa Inggris dengan mengadakan pelatihan Bahasa Inggris bagi karyawan objek wisata Bukit Tintingon. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman berbahasa Inggris, karena itu digunakan metode drill and repetition, roleplay,dan diskusi serta ceramah. Metode-metode ini merupakan metode yang efektif dalam pembelajaran bahasa. Pada pelatihan ini kelompok Mitra telah dilatih menggunakan bahasa Inggris, para karyawan mendapat kesempatan untuk mempraktekkan apa yang telah dipelajari melalui metode drill and repetition. Diakhir pelatihan dilakukan monitoring pendampingan aplikasi penggunaan bahasa Inggris oleh para karyawan peserta pelatihan ketika menghadapi wisatawan asing

Keywords


drill and repetition; roleplay; mitra

References


Pendit, Nyoman S, 1990. Ilmu Pariwisata: Sebuah Pengantar Perdana. UPT Perpustakaan UM-Universitas Negeri Malang.

Saragih, Sabastian. 1993. Membedah Perut L.S.M. Pustaka Pembangunan Swadaya Nusantara.

Silberman, Mel. 1996. Active Learning: 101 Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: Pustaka Insan Madani https://id.m.wikipedia.org/wiki/obyek_wis ata . Diakses 20161212


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 192 times
PDF Download : 25 times

DOI: 10.36412/abdimas.v12i3.1062

DOI (PDF): https://doi.org/10.36412/abdimas.v12i3.1062.g986

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 ABDIMAS: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.