PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA YANG MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT DAN STAD PADA MATERI KUBUS DAN BALOK

Mila Ch. Bawembang(1), John R. Wenas(2), Vivian R. Regar(3),


(1) 
(2) 
(3) 
Corresponding Author

Abstract


Pembelajaran kooperatif mendorong siswa bekerja sama sebagai sebuah tim untuk menyelesaikan sebuah masalah, pembelajaran kooperatif terdiri dari beberapa tipe antara lain Teams Games Tournaments (TGT) dan Student Team Achievement Division (STAD). Penelitiaan ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil belajar siswa pada pokok bahasan kubus dan balok antara siswa yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT dan STAD pada siswa kelas VIII SMP Kristen Kakaskasen. Analisis data menggunakan uji-t. Diperoleh pada taraf signifikan dan hasil . Siswa yang diajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT pada pelajaran matematika kubus dan balok dikelas VIII A 80,95% siswa memperoleh nilai diatas 70 sesuai dengan KKM atau 17 siswa dari 21 siswa tuntas hasil belajar dan rata-rata hasil belajar adalah 80,90 dibandingkan dengan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD di kelas VIII B 66,67% siswa memperoleh nilai diatas 70 atau 14 siswa dari 21 siswa tuntas hasil belajar dan rata-rata hasil belajar adalah 76,62.

Kata Kunci: Kubus dan balok, Pembelajaran kooperatif tipe TGT, Hasil Belajar.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 249 times
PDF Download : 23 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.