PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DALAM POKOK BAHASAN KUBUS DAN BALOK

Febrika Kuhu(1), M. Sulistyaningsih(2), Oltje T. Sambuaga(3),


(1) 
(2) 
(3) 
Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pada hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match dan hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran Konvensional dalam pokok bahasan Kubus dan Balok. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi yang diambil adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 3 Tondano Tahun Ajaran 2015/2016 yang tersebar pada 5 kelas, sedangkan sampel diambil 2 kelas secara acak. Penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match mempunyai pengaruh positif terhadap hasil belajar siswa dibandingkan dengan penggunaan pembelajaran Konvensional. Hal ini dapat dilihat dari skor tes akhir kelas eksperimen 70,05 dan untuk skor tes akhir kelas kontrol 51,3 dengan taraf signifikan 0,05 diperoleh thitung > tTabel (5,093 > 1,697) maka H0 ditolak. Berdasarkan penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match lebih baik dari hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran Konvensional dalam materi Kubus dan Balok di Kelas VIII SMP Negeri 3 Tondano

Kata Kunci: Model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match, Hasil Belajar, Kubus dan Balok.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 225 times
PDF Download : 17 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.