ANALISIS KESALAHAN DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATEMATIKA POKOK BAHASAN OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 DUMOGA

Jenly R. Lampongajo(1), Alri Marasut(2), I Wayan Damai(3),


(1) 
(2) 
(3) 
Corresponding Author

Abstract


Pokok Bahasan Operasi Hitung Bentuk Aljabar merupakan salah satu materi dalam Matematika yang diajar- kan di SMP kelas VII dan VIII. Dalam mempelajari materi ini siswa seringkali mendapat kesulitan sehingga melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal Ma- tematika. Analisis kesalahan siswa meno- long guru maupun siswa dalam mengetahui letak-letak kesalahan dan penyebab siswa melakukan kesalahan. Penelitian ini ber- tujuan untuk mengetahui kesalahan- kesalahan yang dilakukan siswa dan penyebabnya, serta persentase kesalahan yang ditinjau dari jenis kesalahan prosedural dan konseptual. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIIIB SMP Negeri 3 Dumoga. Data kesalahan siswa diperoleh dari hasil tes tertulis dan diklasifikasikan dalam kesalahan prosedural dan kesalahan konseptual. Setelah itu dipilih empat siswa untuk diwawancarai. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Dari hasil analisis data hasil tes dan wawancara diperoleh kecenderungan kesalahan yang dilakukan siswa adalah kesalahan konseptual. Dari persentase kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal- soal pokok bahasan operasi hitung bentuk aljabar adalah 28,75% kesalahan prosedural dan 55,625% kesalahan konseptual.

Kata Kunci: Analisis Kesalahan, Menyelesaikan Soal Matematika


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 544 times
PDF Download : 65 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.