OPTIMALISASI MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI

(1) Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan

Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengoptimalan model pembelajaran Jigsaw untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sosiologi, khususnya tentang Nilai dan Norma di kelas X 3 SMAN 4 Bangkalan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan deskriptif kualitatif, dengan pelaksanaan 2 siklus . Nilai hasil tes tulis dalam siklus I siswa yang tuntas dengan KKM 70 adalah 27 siswa (67,5%) dan yang tidak tuntas adalah 13 siswa (32,5%) dengan nilai rata-rata 67,7 dari jumlah 40 siswa. Dalam siklus II, siswa yang tuntas adalah 38 siswa (95%) dan yang tidak tuntas adalah 2 siswa (5%) dengan nilai rata-rata 86,2 dari jumlah 40 siswa. Hal ini menunjukan bahwa prosentasi siswa yang tuntas dalam pembelajaran lebih banyak dari pada siswa yang tidak tuntas dalam pembelajaran, yang berarti ada peningkatan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran Jigsaw.
Kata Kunci: Model Jigsaw, Hasil belajar, Sosiologi
References
Damanik. 2010. Sosiologi. Yogjakarta: PT Intan Pariwarna
David, Roger. 1994. Model Pembelajaran Cooperative Learning. Jakarta: Prenada Media Group
Luth Nursal. 1995. Panduan Belajar Sosiologi. Jakarta: PT Galaxy Puspa Mega
Nawawi. 1981. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta
Slameto. 1991. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Bima Aksara
Slavin. 1994. Strategi Pembelajaran. Yokjakarta: Pustaka Insan
Soemardjan, Selo dan Soemardi Soelaiman. 1995. Pengertian Sosiologi. Yogjakarta: Pustaka Indah
Sudjana, Nana. 2004. Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algesindo
Sudrajat Ahmad. 1993. Desain Pembelajaran. Yogjakarta: Pustaka Insan Mandiri.
Suharsimi. 1993. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara
Surja Moch. 1997. Proses Belajar Mengajar di Sekolah. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Article Metrics
Abstract View

DOI: 10.36412/ce.v1i2.500
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Civic Education: Media Kajian Pancasila dan Kewarganegaraan