PENINGKATAN BUDIDAYA NILAM (POGESTEMON CABLIN BENTH) DAN PENYULINGAN ATSIRIPADAKELOMPOK TANI DESA BANJARAN DI HUTAN LINDUNG REGISTER 20 PESAWARAN LAMPUNG
Abstract
Program pengabdian kepada masyarakat skim IbDM kelompok tani Tunas Muda, Rente Rejo 1 dan Rente Rejo 2 wilayahnya masuk dalam hutan lindung register 20 Pesawaran Lampung, agar kelestarian hutan tidak terganggu, diupayakan pemanfaatan lahan dengan tanaman yang toleran terhadap naungan tegakan pohon, yaitu dengan pemanfaatan klon nilam spesifik dalam naungan hasil penelitian iradisi sinar gamma dengan menerapkan teknis budidaya dengan baik dan benar, dengan tujuan memanfaatkan klon hasil penelitian iradiasi sinar gamma dengan produksi 15 ton/ha/musim. Perbaikan budidaya dengan penerapan teknis budidaya yang disusun berdasarkan buku pedoman yang mudah diaplikasikan oleh petani nilam. Guna mencapai hal tersebut dilakukan demonstrasi plot pada lahan seluas 6000 m2 serta pelatihan. Adapun pelaksanaan budidaya nilam dilakukan pentahapan kegiatan, yaitu pengolahan tanah, pembuatan bangunan pembibitan, pengadaan setek, pemeliharaan pembibitan, pembuatan bedengan pertanaman di lapangan, pemeliharaan dengan pemupukan, pengendalian gulma, pengendalian hama penyakit, dan penentuan waktu panen dan panen terna/brangkasan. Untuk kegiatan pelatihan dilaksakan dalam bentuk praktik langsung dilapangan berdasarkan kegiatan budidaya. Hasil minyak atsiri yang diperoleh dengan rendemen antara 2,14 – 3,10 persen. Hasil evaluasi diperoleh bahwa rata-rata pemahaman petani terhadap aktifitas budidaya pada awal kegiatan baru mencapai 34,21 % dan akhir kegiatan telah mencapai 100 %. Hal tersebut didukung dengan analisis chi kuadrat dengan nilai 5,36 dan nilai t Tabel 3,48 taraf uji 5 %.
Kata Kunci :nilam aceh, hutan lindung, praktik baik budidaya nilam dan atsiri nilam.
Full Text:
PDFReferences
Asman, A., Ester M., Adhi dan D. Sitepu, 1998. Penyakit layu, budok dan penyakit lainnya serta strategi pengendaliannya. Monograf nilam. Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat 5 : 84-88.
Dirjebun, 2012. Peningkatan Produksi, Produktivitas dan Mutu Tanaman Semusim. Pedoman Teknis Pelaksanaan Penanaman Tanaman Nilam Tahun 2012. Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian Republik Indonesia.
KPHL Pesawaran, 2014. Demografi Hutan Lindung Register 20 Kabupaten Pesawaran.
Rosman, R., Emmyzar dan pasril Wahid, 1998. Karakteristik lahan dan iklim untuk perwilayahan pengembangan. Monograf nilam. Balittro 5 : 47-54.
Tahir, M. Dan M.Rofiq, 2013. Peningkatan Mutu Genetik dan Keragaman Hayati Nilam Aceh Lokal Lampung Sebagai Tanaman Tropis Melalui Pendekatan Teknologi Molekuler. Tidak Dipublikasikan.
Yang Nuryani, 2006. Budidaya Tanaman Nilam(Pogostemon cablin Benth.) BalaiPenelitianTanaman Rempah dan Aromatika. Pusat Penelitian dan Pengambangan Perkebunan Badan Penelitian dan Pengenbangan Pertanian Bogor.
DOI: https://doi.org/10.36412/edupreneur.v1i4.821
DOI (PDF): https://doi.org/10.36412/edupreneur.v1i4.821.g744
Refbacks
- There are currently no refbacks.