PELATIHAN KADER USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS) PADA SISWA-SISWA MADRASAH ALIAH NEGERI (MAN) MODEL MANADO

Achmad Paturusi

Abstract


Peningkatan kesehatan masyarakat sekolah melalui pelatihan kader usaha kesehatan sekolah (UKS) pada siswa-siswa MAN Model Manado.  Lokasi tempat pelaksanaan di Jl. Tuminting Raya.  Kelurahan Tuminting Kecamatan Tuminting Kota Manado. Sekolah MAN Model Manado dengan kontribusi memberikan tempat pelayanan dan waktu kegiatan pengabdian kepada masyarakat serta keterlibatan siswa-siswa dan guru-guru Penjasorkes. Permasalahan yang ditemukan kurangnya pemahaman dan pengetahuan tentang pentingnya kesehatan masyarakat khususnya kesehatan masyarakat sekolah, olehnya dilakukan pelatihan kader-kader usaha kesehatan sekolah jasmani pada siswa-siswa MAN Model Manado.Kontribusi mendasar pada khalayak sasaran adalah terjadinya peningkatan kemampuan hidup sehat & derajat kebugaran jasmani serta kesehatan peserta didik serta menciptakan lingkungan yang sehat, sehingga memungkinkan pertumbuhan & perkembangan yang harmonis & optimal dalam rangka pembentukan manusia Indoensia seutuhnya. Lebih khusus lagi adalah untuk memupuk kebiasaan hidup sehat & mempertinggi derajat kesehatan peserta didik.

 

Kata kunci: Pelatihan Kader UKS


Full Text:

PDF

References


Anonimous. Undang-Undang No. 23 Tahun 1992 Tentang Kesehatan. Visimedia. Jakarta. 2007.

Depdikbud. Pendidikan Kesehatan. Direktorat Pendidikan Tinggi Proyek Pembinaan dan Pengembangan. Depdiknas. Jakarta 1996.

Depdikbud. Pedoman Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Jakarta 1995.

Harsono. Kepelatihan dan Aspek-Aspek Psikologi Dalam Kepelatihan, Depdikbud, P2LPTK, Jakarta 1988.

Maulana Heri d.J. Promosi Kesehatan. Penerbit Buku Kedokteran EGC. Jakarta. 2009.

Nala Ngurah. Prinsip Pelatihan Olahraga, Universitas Udayana, Denpasar 1998

Nurhasan. Tes dan Pengukuran Dalam Pendidikan Jasmani, Jakarta 1998.

Paturusi, A. Persediaan dan Permintaan Guru Penjas Suatu Tinjauan pada Manajemen Penjas.Proceeding, Unima Press, 2011.

Paturusi A. Pengukuran Dalam Bidang Pendidikan Jasmani dan Olahraga. IASPK Enterprise & Printing. Manado 2011

Sajoto Mochamad. Pembinaan Kondisi Fisik Dalam Olahraga,Dep dikbud Dirjen Dikti Proyek Pengembangan LPTK, Jakarta 1988.

Subagyo. Awal Prestasi Melalui Pembelajaran Aquatik. Proceeding, Unima Press, 2011

Wirjasantosa Ratal. Supervisi Pendidikan Olahraga. UI Press, Jakarta 1990.




DOI: https://doi.org/10.36412/edupreneur.v3i1.1818

DOI (PDF): https://doi.org/10.36412/edupreneur.v3i1.1818.g1188

Refbacks

  • There are currently no refbacks.