Penerapan Strategi Pembelajaran Reading Questioning And Answering (RQA) Berbasis Media Visual Konsep Sistem Pencernaan Manusia Untuk Meningkatkan Keterampilan Metakognitif dan Retensi Siswa Di SMA Negeri 1 Amurang

Adler Oflagi, Herry Maurits Sumampouw, Utari Satiman

Abstract


ABSTRACT

 

The problem behind this research is that students are less active in terms of reading, asking questions, answering and recalling subject matter, lack of use of learning media and low KKM values. This study aims to discuss the improvement of metacognitive skills and student retention with RQA strategies and visual media. The research subjects were students of class XI MIPA 1 in SMA Negeri 1 Amurang, amounting to 25 students, 10 men and 15 women. This research was conducted in 2 cycles. In the first cycle, the number of students who met the KKM from 25 students there were 13 students or 52% while those that did not meet the KKM had 12 students or 48%, and in the second cycle, students who met the KKM and had classically completed 21 students or 84%, while those that did not meet the KKM and did not complete were 4 students or 16% and the value of retention power reached 97.3%. Based on the results of this study, it can be concluded that through visual media-based RQA strategies with the concept of the human digestive system can improve metacognitive and retention skills (memory) of class XI MIPA 1 students in SMA Negeri 1 Amurang.

 

Keywords: visual media, metacognitive, retention, RQA.

 

ABSTRAK

Masalah yang melatarbelakangi penelitian ini yaitu siswa kurang aktif dalam hal membaca, bertanya, menjawab dan mengingat kembali materi pelajaran, kurangnya penggunaan media pembelajaran serta rendahnya nilai KKM. Penelitian ini bertujuan untuk membahas peningkatan keterampilan metakognitif dan retensi siswa dengan strategi RQA dan media visual. Subjek penelitian yaitu siswa kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Amurang yang berjumlah 25 siswa, 10 laki-laki dan 15 perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Pada siklus I, jumlah siswa yang memenuhi KKM dari 25 siswa ada 13 siswa atau 52% sedangkan yang tidak memenuhi KKM ada 12 siswa atau 48%, dan pada siklus II, siswa yang memenuhi KKM dan tuntas secara klasikal telah mengalami peningkatan berjumlah 21 siswa atau 84%, sedangkan yang tidak memenuhi KKM dan tidak tuntas berjumlah 4 siswa atau 16% dan nilai daya retensi mencapai 97,3%. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa melalui strategi RQA berbasis media visual dengan konsep sistem pencernaan manusia dapat meningkatkan keterampilan metakognitif dan retensi (daya ingat) siswa kelas XI MIPA 1 di SMA Negeri 1 Amurang.

 

Kata Kunci: media visual, metakognitif, retensi, RQA.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.